Penyelenggaraan syukuran milangkala ke-tiga Suja Martial Arts diisi dengan santuan kepada anak yatim di SLB A, Yayasan Budi Nurani, Profelat, Sudajayahilir pada hari Kamis (5/3). Wali Kota Sukabumi, mengapresiasi kegiatan sosial tersebut sebagai bentuk membangun silaturahmi dan berbagi kepada sesama.
SUKABUMI--Wali Kota Sukabumi, H. Achmad Fahmi menghadiri Syukuran milangkala ke-3 dan santunan anak yatim Suja Mixed Martial Arts di SLB A (Tunanetra) Budi Nurani Kota Sukabumi, Kamis (5/3). Dalam kesempatan itu wali kota mengapresiasi kegiatan sosial santunan anak yatim yang dilakukan Suja Mixed Martial Arts (MMA) di SLB A Budi Nurani.
Kegiatan tersebut mengambil tema "Dengan Semangat Sportivitas Kita Bangun Silaturahim dan Berbagi dengan Sesama".
“ Suja MMA merupalan lembaga yang telah mampu mengkolaborasikan seni dan budaya atau berhubungan dengan beladiri,'' ujar Wali Kota Sukabumi, H. Achmad Fahmi.
Dalam Suja MMA ini berkumpul para tokoh dan pendekar dari berbagai latar belakang yang mencintai olahraga mulai dari aikido, karate, taekwondo, kempo, pencak silat, dan gulat. Kesemuanya berkumpul dalam martial art.
Seni dan olahraga yang dihadirkan, kata H. Achmad Fahmi, tentu saja dengan tetap memunculkan sikap sportivitas. Lebih khusus dalam membangun Sukabumi harus disertai dengan semangat kebersamaan dan persaudaraan.
Kegiatan yang diselenggarakan di SLB A ini, ungkap wali kota, menunjukkan bahwa Suja MMA merupakan lembaga beladiri yang dimiliki oleh semua warga.
“ Saya ucapkan terimakasih. Suja MMA melaksanakan miladnya di SLB Budi Nurani dan kepada keluarga besar yayasan dan guru dengan tulus semangat mendidik anak-anak,'' imbuh wali kota.
H. Achmad Fahmi mengajak kepada seluruh peserta untuk tetap berkolaborasi dalam membangun Sukabumi ke arah lebih baik. Salah satu bentuk kolaborasi tersebut yaitu dengan memerhatikan anak-anak yang membutuhkan bantuan.(OVIE/WRS)
0 Tanggapan